GOGIK PUNYA SISA BANGUNAN KUNO

SISA BANGUNAN KUNO

Sisa sisa bangunan kuno yg mengisahkan sebuah cerita sedjarah tiap desa yang berketempatan, yg memang sudah di pilih untuk di dirikan bangunan tempat pemujaan pada masa pemerintahan kerajaan kuno
Mengingat setiap daerah mempunyai peradaban dan kehidupan yg mempunyai kaitan erat dengan kepercayaan yg di anutnya

Desa Gogik
Yg mempunyai kaitan erat sebuah nama yg menciptakan atau babat alas desa tersebut
Singkat cerita yg saya dengar dari sesepuh desa tersebut, yg saya temui sore hari untuk meminta informasi tentang keberadaan situs cagar budaya di desa tersebut, MBAH ROHMAT nama beliau, menceritakan bahwa Desa gogik itu berasal dari sebuah nama seseorang yang hidup pada masa islam belum berkembang di desa tersebut, MBAH GOGIK namanya
Beliau Hidup pada jaman islam belum masuk di desa tersebut, saat saya menanyakan sosok mbah gogik berkeyakinan atau beragama apa, mbah rohmat cuma menjawab, bahwa mbah gogik dulu berkeyakinan pemuja patung dari batu ( arca ) mungkin yg di maksud
Dan saya mengambil kesimpulan, kemungkinan pemeluk keyakinan hindu kuno
Kenapa saya menyimpulkan seperti itu, karena di sebuah makam umum desa gogik, terdapat beberapa reruntuhan situs cagar budaya berupa sisa sisa bangunan candi
Sisa sisa bangunan kuno ini hampir mempunyai kemiripan dengan ragam relief flora di candi gedong songo, apakah sejaman ... ??? belum bisa di pastikan juga, karena sumber informasi  yg saya terima atau inscripsi atau sebuah prasasti blm pernah saya jumpai di daerah Ungaran dan sekitarnya
 Kembali kecerita awal, Mbah rohmat menceritakan bahwa, meninggalnya mbah gogik mempunyai pusara di area desa tersebut, namun berjalanya waktu, pusara mbah Gogik itu telah hilang dan tidak ada yg mengetahuinya di mana pusara mbah Gogik sampai sekarang berada
Sebagai penanda atas jasa beliau, nama Mbah gogik di jadikan tetenger sebuah desa atau nama sebuah desa

Desa Gogik
Kec. Ungaran
Kab. Semarang
Jawatengah

MAKAM MBAH CIPTO WONGSO

Makam Mbah Cipto Wongso

Mbah cipto wongso merupakan sosok seorang tokoh ulama yg mengembangkan keyakin baru di desa gogik, berkeyakinan muslim, jauh sesudah Mbah gogik yg pertama kali babat alas desa tersebut
Mbah wongso Cipto mulai bernaung di desa gogik dan memberikan pengajaran baru untuk sebuah keyakinan baru, ujar mbah rohmat kepada saya
Tentang identitas Mbah Cipto Wongso, belum di ketahui dari mana beliau berasal, dan dari trah siapa beliau berasal

MAKAM MBAH CIPTO WONGSO

Makam Mbah Cipto Wongso

Makam mbah Cipto Wongso Berada di desa Gogik, berada satu komplek dengam makam umum warga dan makam tokoh masyarakat desa setempat
Banyak di jumpai situs situs cagar budaya di komplek pemakaman tersebut
Saat menggali informasi kepada tokoh sesepuh desa dan beberapa pemuda setempat, terutama mbah rohmat sampai sekarang blm ada yg mengetahui tentang benda cagar budaya tersebut, padahal jelas di komplek makam tersebut memang benar keberadaanya
Apa memang ke awaman dan ketidak tahuan tentang benda cagar budaya
Nelum bisa di pastikan juga, kiranya benar dan tidaknya soal bangunan situs cagar budaya, yg dulu pernah berdiri di desa tersebut, karena blm juga di ketahuinya, insitu atau pindaham dari tempat mana juga blm di ketahuinya, hanya menyisakan beberapa komponen komponen bangunan
1. Satu Buah kemuncak Candi
2. Fragmen Lingga
2. Sembilan buah kemuncak Kuncup Cempaka
3. Empat Buah antefiks
4. Sebuah Batu balok berukuran besar dan beberapa batu pengisi bangunan

KEMUNCAK CANDI

Kemuncak Candi

Kemuncak tersebut di dalam gambar, berada di rumah Bapak Jahrodin rt 04 rw 01 desa gogik kampung sawah
Menurut kabar dan cerita dari pak jahrodin, saat saya melakukan penggalian informasi, kemuncak tersebut dulunya ada 2 buah, yg satu dalam keadaan utuh dan yg satu dalam ke adaan sigar ( jawa ) pecah terbelah dan terkubur dalam bangunan lantai teras depan rumahnya

KEMUNCAK KUNCUP CEMPAKA

Kemuncak Kuncup Cempaka

KEMUNCAK KUNCUP CEMPAKA

Kemuncak Kuncup Cempaka

Kemuncak Kuncup Cempaka adalah komponen yg terdapat pada bahagian atas pagar bumi yg mengelilingi bangunan candi, yg di alih fungsikan sebagai mesan pusara Mbah Cipto Wongso

FRAGMEN LINGGA

Di Duga Fragmen Lingga

Fragmen Liñgga ini sama halnya mempunyai nasib yang sama dengan komponen candi lainya, yaitu di fungsikan sebagai maesan makam, 
Lingga dalam mitologi hindu adalah simbul dewa siwa yg di lambangkam sebagai alat kelamin laki laki

KOMPONEM BANGUNAN

Komponem Bangunan

Tampak beberapa komponen bangunan yg tersebar di gunakan sebagai fungsi yg tidak seharusnya
Antefiks, batu balok persegi ber pelipit, dan kemuncak kuncup cempaka

BATU BALOK BÈRPELIPIT

Batu Balok Berpelipit

Batu Balok Berpelipit jika di lihat dari penampang luar

BATU BALOK BERPELIPIT

Batu Balok Berpelipit

Batu balok berpelipit jika di lihat dari sisi dalam, terlihat tonjolan berbentuk sudut, yg di fungsikan sebagai pengunci yg di hubungkan dengan komponen yg material batu yang lainnya, dugaan sementara komponen tersebut terdapat pada rangkaian relung bangunan candi di sisi tembok luar tempat menaruh sebuah arca dari beberapa arah mata angin

KOMPONEN ANTEFIKS

Komponen Antefiks

Komponen antefik di lihat dari sisi utara penempatan yg di fungsikan sebagai pembatas makam, komponen antefiks yg seharusnya berada di atap sisi tiap sudut bangunan pemujaan berupa candi

KOMPONEN ANTEFIKS

Komponen Antefiks

KOMPONEN ANTEFIKS

Komponen antefik

KOMPONEN ANTEFIKS DAN BATU BALOK

Komponen Antefiks Dan Batu balok

Batu balok berbentuk persegi dan antefiks, di sejajarkam secara nerurutan sebagai pembatas makam

KOMPOMEM ANTEFIKS

Komponen Atefik

KOMPONEM ANTEFIKS

Komponen Antefiks

KOMPONEM ANTEFIKS

Komponen Antefiks

KOMPONEN ANTEFIKS

Komponen Antefiks

Komponen antefiks berbentuk sudut 90 derajat, memiliki relief bermotif flora, sama halnya dengan relief relief yg berada di candi gedong songo

KEMUNCAK KUNVUP CEMPAKA

Kemuncak Kuncup Cempaka

KEMUNCAK KUNCUPCEMPAKA

Kemuncak Kuncup Cempaka

Empat Buah kemuncak Kuncup Cempaka, di fungsikan sebagai maesan makam, kemuncak kuncup cempaka ini memiliki kesamaan dengan kemuncak kuncup cempaka yg berada di situs desa candi rejo ungaran, situs kali beji tuntang
Sama halnya komponen yg bersambungan dengan pagar bumi yg mengelilingi bangunan yempat pemujaan atau candi
.
Save 
Desa Gogik
Lec. Ungaran
Kab. Semarang
Central Java
Situs Cagar Budaya


Santun Saya
Eka budhy

Tetap Semangat Dalam berkarya
Demi Kejayaan Nusantara






Komentar

  1. Assalamualaikum , bolehkah saya bersilaturahmi dengan anda ?
    Saya adalah warga desa Gogik yang ingin mempelajari lebih lanjut atas sejarah desa saya .

    Terimakasih .

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

WATU LUMPANG DAN UNFINIS YONI KENDALI SODO

SITUS CANDI DI MAKAM WALIULLOH KHASAN MUNADI

MAKAM WALIULLOH SYECH SUDJONO DAN KE DUA SAHABATNYA